P3BK untuk Haji Toncil

Saya berharap hanya saya yang tak tahu P3BK. Pembaca blog ini semoga sudah memahami.

▒ Lama baca < 1 menit

P3BK untuk Haji Toncil — Blogombal.com

Nama gang di area saya ini Jalan H. Toncil. Itu penamaan biasa di wilayah berkultur Betawi, nama pemilik tanah diabadikan sebagai nama jalan. Misalnya Jalan Haji Abdul Rohim, Gang Djaim, dan Jalan Haji Jari.

Akan tetapi ada satu hal yang membuat saya berpikir. Apa itu P3BK? Pasti bukan gelar, bukan pula singkatan nama belakang. Akhirnya saya mencari tahu. P3BK itu singkatan Program Pembangunan Partisipatif Berbasis Komunitas.


Maka jelaslah bahwa pengetahuan umum saya payah. Menurut laporan Bisnis Indonesia(2014), di Kobek, Jabar, memang ada P3BK sejak 2011. Mengutip siaran pers Pemkot, media itu menulis:

“Karena mampu meningkatkan peran masyarakat, P3BK kita laksanakan kembali di tahun ini. Nilai pembangunan fasilitas yang dibangun pun bertambah sebab ada swadaya masyarakat didalamnya, swadaya materi, tenaga membangun dan lain-lain.”

P3BK untuk Haji Toncil — Blogombal.com

Lalu apa persoalannya? Informasi terus membanjir, namun sepanjang maupun sependek tak bertaut dengan kepentingan langsung kita maka kita tak peduli. Padahal, seperti kasus P3BK, hal itu ada di kelurahan saya. Memalukan. Saya memang payah.

Nama orang biasa bukan tokoh jadi nama jalan — Blogombal.com

Tinggalkan Balasan