Info jam buka tutup portal ini menyadarkan saya, ada yang berubah dalam adat bepergian saya.
↻ Lama baca < 1 menit ↬

Chandra Baru, Jatirahayu, Pondokmelati, Bekasi

Saya memotret portal yang belum ditutup ini barusan, sudah malam. Tetapi karena di bawah lampu jalan, papan info itu sangat jelas. Tak ada yang menarik portal, karena warga kompleks tahu mana saja yang ditutup sehingga bisa mencari jalan dengan cepat.

Lalu? Ada yang menarik, sangat personal dan subjektif. Ternyata sudah dua tahun lebih saya tak berurusan dengan portal. Sebelum pandemi awal 2020, pada akhir 2019 saya sudah tak pernah pulang malam. Setelah ada Covid-19 semakin jarang bahkan tak pernah.

Mulai akhir Oktober 2019 saya tak bekerja lagi. Artinya tak pulang malam lagi, kecuali menginap di kantor. Setiap kali pulang, naik ojek dari Pinangranti, seturun dari bus Transjakarta, saya harus memandu Bang Ojek mencari jalan untuk menghindari portal tertutup.

Kalau saya bawa mobil atau naik taksi, tak terlalu rumit. Pintu masuknya berbeda. Ketemu portal hanya sekali, berupa rantai, bukan palang, yang bisa dilepas.

Saya teringat soal portal malam karena tadi memperhatikan. Dalam dua tahun lebih ada yang berubah dalam adat bepergian saya.

Portal Mini Menutup Setengah Jalan

Lapangan kuda tanpa ringkik

Plastik pada Rantai Portal Jalan

6 thoughts on “Portal terjadwal dan satu soal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *