Judul tiga kata untuk orang yang belum dikenal luas tidak cocok untuk breaking news di media daring.
↻ Lama baca < 1 menit ↬

Gaya judul media untuk lifter Windy Cantika Aisah

Cukup tiga kata dalam judul utama: “Strategi Cantik Cantika”. Setiap editor saya pastikan sudah punya bank kata untuk mempersandingkan nama singkat untuk Windy Cinta Aisah (19) dengan kata lain yang mengundang minat baca.

Kok cuma koran Kompas yang sejauh saya tahu bisa memainkan?

Karena Kompas adalah media cetak. Koran dengan berita kemarin sampai di tangan pembaca ketika mentari mulai menyapa. Ketika pembaca sudah tahu.

Maka peluang yang tersisa adalah judul yang kuat dengan foto yang kuat, berbeda dari gambar terbekukan di media sosial yang muncul lebih awal.

Judul tiga kata ala koran cetak kurang tjotjok untuk berita sela (breaking news) di media daring jika menyangkut nama yang belum sangat terkenal. Sebelum meraih perunggu, medali pertama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020, tak semua orang tahu maupun ingat nama lifter Windy Cantika.

Gaya judul media untuk lifter Windy Cantika Aisah

Kompas cetak (Kompas.id) dalam tubuh berita menyebut nama si atlet Cantika. Media lain menyebutnya Windy. Adapun Kompas.com menyebutnya Windy Cantika dan Windy Aisah.

2 thoughts on “Beda gaya, judul di media cetak dan daring

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *