Mengukur kinerja wartawan dan bonusnya

Bisa nggak sih orangnya produktif, tapi nggak mengecewakan publik meskipun trafik kontennya bagus?

▒ Lama baca < 1 menit

Mengukur kinerja wartawan dan bonusnya

Iklan ini menarik karena dua hal. Pertama: topiknya. Setahu saya jarang dilokakaryakan. Apalagi dalam era media berita daring. Kedua: penulisan wara (copywriting) ini ringkas, sugestif, dengan penutup bergaya jualan yaitu mengajak teman.

Agar Anda tak kerepotan membaca teks kecil dalam gambar, saya salinkan waranya.

Sejatinya kinerja karyawan jangan hanya dilihat dari keterampilannya saja, tetapi perlu juga diperhatikan faktor lain. Bagaimana dengan faktor kejujuran?
Bagaimana mendorong kerja dari hati, bukan sekedar datang ke kantor dan
pulang “teng-go”?
Bagaimana memulainya agar kinerja ini benar benar dianggap adil bagi karyawan? Dapatkan jawabannya di workshop ini.
Ajak tim Anda karena 1 orang tidak dapat membuat perubahan.

Itulah contoh penulisan secara efektif. Mereka yang mengurusi “konten kreatif” di media berita pasti bisa. Kalau menulis mbulet dengan halaman bersambung sih bukan kreatif. Mana rujukan tak jelas pula, bahkan yang disebut dalam judul pun tak ada dalam isi…

¬ Bukan posting berbayar maupun titipan

4 Comments

junianto Selasa 2 Agustus 2022 ~ 18.00 Reply

Menulis mbulet dengan halaman bersambung…. Waks!

Pemilik Blog Selasa 2 Agustus 2022 ~ 20.26 Reply

Dari sisi bisnis: pilih mana konten jelek, banyak yang kesal, tapi trafik tinggi, atau konten bagus dengan foto, ilustrasi, infografik, dan video bagus, tapi sedikit orang yang baca apalagi ngeshare?
🙊🙈

junianto Selasa 2 Agustus 2022 ~ 21.46 Reply

Yah, pilih yang itu lah….

Pemilik Blog Rabu 3 Agustus 2022 ~ 11.52

Sebenarnya sebagian orang bisnis punya pikiran genah, pengin bangga dengan jualannya.
Ibarat bikin film dan album musik, secara estetika dan pendapatan memuaskan. Bikin film dan musik bagus kalo cuma dipuji kritikus tapi di pasar nggak bunyi, ya sayang investasi.

Bikin barang bagus adalah satu hal, tapi bagaimana bisa menjualnya adalah pekerjaan berat. 🙏😇

Tinggalkan Balasan