Bukan orang kedai yang menghidangkan daun pohpohan berlubang melainkan saya sendiri karena saya yang mengambilnya dari meja menu. Saya memostingkan daun ini tujuh bulan sebelum Blogombal.com saya buka untuk publik (2019). Saat itu saya mengudap di warung makan Sunda Ibu Ida, Stasiun Gondangdia, Jakpus.
Saya suka daun pohpohan, tetapi warung di area saya tidak menjualnya. Pernah saya mencoba menanam sendiri tetapi gagal, pohonnya mati.
4 Comments
Daun berlubang yang lebih populer adalah daun tanaman janda bolong — konon berasal dari kata ron podho bolong (daun pada bolong/berlubang). Pernah ditulis Paman juga, ya?
Ibu-ibu kok malah enteng bilang kalau janda ya bolong. Padahal dari mereka ada yang janda. Saya dengar sendiri. 🙈
🙈🙉