Bukan dua seni instalasi

Dua foto berita yang artistik, padahal yang satu tak diniatkan untuk berseni-seni. Foto di media berita harus diusahakan bagus. Kalau blog sih beda.

▒ Lama baca < 1 menit

Instalasi ”Membangun Literasi Indonesia Baru” karya Dedy Sufriadi

Dari dua foto berita ini hanya satu yang merupakan seni instalasi, yaitu foto tumpukan kertas yang sengaja ditata untuk dilihat dan dimasuki demi menggugah kesadaran tentang literasi.

Bukan instansi di tengah rob: sepeda di pagar

Adapun foto kedua, sebagai hasil pembekuan terhadap apa yang ditangkap mata, tampak artistik. Namun sebenarnya hal itu pahit, karena kedua sepeda tersebut milik pengasong minuman yang diserbu banjir rob di Tanjung Emas, Semarang, Jateng. Pemilik sepeda harus menyelamatkan tunggangan yang menjadi alat mencari nafkah.

Jadi, foto berita harus artistik? Sebaiknya begitu. Karena misalnya karya instalasi dalam pameran seni difoto tanpa pendekatan seni maka hasilnya tak menarik bagi pembaca. Begitu pun foto yang sebenarnya tak menghibur, yakni sepeda di tengah rob.

Kalau untuk blog? Entah. Eh, suka-suka si narablog ding.

Seni rupa kontemporer di perumahan

Seni instalasi pinggir kali

Semoga ini Seni Instalasi

3 Comments

junianto Sabtu 28 Mei 2022 ~ 08.51 Reply

Kalau blog? Tergantung kemampuan sang blogger. Kalau kemampuan narablognya seperti saya, ya pokoknya pakai foto, yang penting ada fotonya, kurang peduli faktor artistik😁 Tentu beda dari narablog kayak Paman.😬

Tinggalkan Balasan