Rujak buah tidak bisa mengobati lapar, tetapi setelah kita mblenger dengan aneka menu Lebaran, lalu mendambakan kesegaran, maka rujak — atau asinan buah — bisa menjadi pilihan. Rujak cingur dan pecel, atau lotek maupun karedok, juga boleh, malah agak mengganjal perut.
Kalau mau yang hangat dan berkuah, bakso kuah dengan mi menjadi pilihan banyak orang. Begitu pun mi ayam. Atau paling sial ya mi instan. Kembali ke selera asal.
Semuanya patut kita syukuri.
Selamat menuntaskan libur Lebaran.
¬ Gambar praolah: Shutterstock
4 Comments
Jadi inget, dahulu punya panci sama dengan yang dipakai Paman memasak mi instan itu. Dahulu ada di rumah, sekarang mungkin berpindah tempat ke kedai istri, atau malah sudah raib.
Lho itu panci dari Shutterstock. Di dapur Rumah Langsat dulu juga ada.
Tebakan, kenapa panci dibikin totol-totol?
Nah ini saya nggak bisa njawab.😁
Konon supaya masakan tidak lengket