Hati-hati, cobek dan muntu baru hitam seperti batu candi bisa bikin keracunan sekeluarga.
↻ Lama baca < 1 menit ↬

Cobek dan muntu lawas, bekal dari seorang ibu untuk putrinya setelah menikah

Karena tak paham urusan dapur, saya menanya istri, cobek dan muntu itu kapan belinya dan di mana. Ternyata dia tidak tahu. Kok bisa?

Ternyata cobek dan muntu itu adalah bekal dari ibunya setelah kami menikah dan dia pindah ke Jakarta. Soal usia si barang, dia bilang lebih tua dari putri sulung kami.

Cobek dan muntu adalah sisa peradaban zaman batu yang masih kita pakai untuk menumbuk bumbu. Pelbagai bangsa mengenalnya. Saya membayangkan, dalam sambal yang kita makan ada kristal gerusan batu. Mungkin itu yang bikin enak.

Tentang cobek dan muntu, teman saya sekeluarga dulu pernah keracunan, sakit perut tiga hari lebih setelah nganyari alat masak. Ternyata hitamnya cowèk dan munthu itu karena cat. Terkutuk betul itu si perajin.

Cobek dan muntu lawas, bekal dari seorang ibu untuk putrinya setelah menikah

6 thoughts on “Cobek dan muntu tua untuk pengantin baru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *