Maka buntunglah dia

Gagang patah yang dulu disambungkan oleh optik karena harus menunggu kacamata pengganti jadi. Kini apa bisa minta tolong tanpa beli?

▒ Lama baca < 1 menit

Kalau gagang kacamata patah ya apa boleh buat

Lengkap sudah. Gagang kiri dan kanan kacamata itu patah pas sambungan. Artinya sudah tidak bisa saya pakai lagi, kecuali saya bawa ke optik untuk dilem dengan melilit.

Kacamata ini memang sudah saatnya pensiun. Selain gagang dimakan korosi sehingga teras, bagian nose pads pun sudah menghijau tanpa bisa dibersihkan tersebab pad arms tembaga korosif terkena keringat.

Gagang patah ini adalah bagian dari kontradiksi saya sebagai pembosan. Ada barang yang saya pelihara sampai rusak, sementara lainnya saya hibahkan kepada orang lain dalam keadaan layak bahkan bagus.

Untuk ponsel, saya termasuk pelit. Hanya berganti setelah barangnya rusak dan sudah tak sanggup saya upgrade. Pegang barang jadul ya biar. Ada suatu masa ketika saya jarang berganti ponsel tapi di antara orang serumah sayalah paling sering beli ponsel.

Kini kacamata saya pun berkurang. Tapi saya masih merasa kaya, karena punya lebih dari sepasang.

2 Comments

junianto Senin 22 November 2021 ~ 13.03 Reply

Patah tumbuh, hilang berganti.

Monggo mencari tumbuhannya eh gantinya ke faskes pertama BPJS😁 lalu ke optik yang ditunjuk.

Pemilik Blog Senin 22 November 2021 ~ 13.59 Reply

Untuk kacamata berikut akan saya coba 🙏

Tinggalkan Balasan