Ada saja penjual yang aneh. Menjanjikan garansi (uang kembali?) tetapi menolak konsumen mengembalikan pesanan. Oke, kalau dia menolak retur mestinya bersedia memberi saran, barang yang saya beli kalau akan saya jual bagaimana caranya.
Ini soal penjual followers, view, like, dan share di TikTok. Memang sih sebagai barang bekas pakai, atau belum digunakan namun segel sudah dibuka, harga produk yang akan saya jual pasti lebih rendah daripada saat membeli. Perhiasan emas yang belum pernah dipakai saja kalau dijual lebih murah, apalagi followers dan seterusnya itu.
Soal lain, kalau akan saya jual eceran bagaimana caranya?
Sungguh sayang mereka tak mau menjawab. Kemungkinan besar mereka takut saya saingi, apalagi jika saya tahu di mana kulakan yang lebih murah.
Padahal kalau saya bisa kulakan jauh lebih murah, pasti mereka akan saya tawari, dengan harga miring tanpa sempoyongan plus bonus: sosoknya saya TikTok-kan.
3 Comments
Waduh, nggak mudheng saya. Karena tidak punya akun TikTok dan (sampai sekarang) tidak ingin bikin.
Saya juga mboten mudheng 🤣
Ah, nane lho!