Boleh nggak sih membersihkan kacamata dengan tisu galon?

Saat apa saja menjadi mahal maka kita kudu bisa hemat seperti orang kesrakat yang smart.

▒ Lama baca 2 menit

Tisu galon Aqua dan tisu lensa kacamata Optik Melawai

Jika Anda mengharapkan jawaban untuk judul, silakan kuciwa, dan jangan meneruskan baca. Saya memang bertanya, karena saya tak paham kimia.

Inti cerita: saya sempat berniat menggunakan tisu galon untuk membersihkan lensa kacamata lalu saya urungkan. Saya teringat pesan orang optik: jangan menggunakan alkohol karena akan merusak lapisan lensa.

Tisu lensa kacamata Optik Melawai makin mahal

Saya tergoda tisu galon tersebab harga tisu basah pembersih lensa dari optik makin mahal. Empat lima tahun lalu sekitar Rp30.000 per dus isi 30 lembar. Kini dua kali lipatnya. Padahal nasihat bijaksini mengatakan, saat apa saja menjadi mahal maka kita kudu bisa hemat seperti orang kesrakat yang smart.

Apakah tisu galon boleh untuk membersihkan lensa kacamata?

Tisu galon tanpa jenama air kemasan banyak dijual di lokapasar. Lebih murah ketimbang tisu lensa maupun semprotan.

Masalahnya, kita tak tahu apakah tisu galon aman untuk lensa. Kandungan alkohol tisu galon bisa sampai 70 persen, bukan untuk kontak dengan kulit (¬ Alodokter). Sebagai awam, info itu menjadikan saya membayangkan tisu galon itu keras, tak bagus untuk lapisan lensa.

Apakah tisu galon boleh untuk membersihkan lensa kacamata?

Untuk pembersih lensa jenis spray, US National Library of Medicine menggolongkannya sebagai human OTC drug label, artinya obat bebas (on the counter), dengan catatan bahwa umumnya produk belum dikaji maupun disetujui oleh FDA. Misalnya pembersih lensa dari Yuyao Jessie Commodity Co.,Ltd., Cina, yang kandungan isopropil alkoholnya 15 pesen (¬ DailyMed). Senyawa ini mudah terbakar, mungkin kandungannya dibikin rendah supaya tak merusak lapisan lensa dan layar ponsel. Mungkin lho…

Kandungan alkohol spray pembersih lensa kacamata

Sedangkan tisu basah pembersih lensa dari Zeiss, salah satu raja industri optika, mengandung alkohol, entah berapa persen, namun untuk tisu basah pembersih ponsel tak mengandung alkohol.

Perbedaan tisu basah pembersih lensa kacamata dan tisu basah ponsel dari Zeiss

Pilihan tisu basah lensa kian beragam, termasuk yang jenis antikabut. Mana yang paling andal saya tidak tahu. Mungkin Anda lebih paham.

Beragam tisu basah pembersih lensa kacamata

Saya pernah membeli wipes yang bukan cap Melawai, dan bukan Zeiss serta lainnya yang bereputasi, namun akibatnya kacamata salah satu penghuni rumah saya menjadi buram lensanya, seperti terkena cairan kimia keras.

Beragam tisu basah pembersih lensa kacamata

Di luar urusan spray dan tisu basah, saya membersihkan kacamata dan lensa dengan mengucurkan air keran, lalu saya tutul dengan tisu toilet bertekstur totol, bukan saya usap, agar tak menggores lensa. Lebih bagus pakai tisu dapur (kitchen towel). Pernah juga pakai kipas angin tetapi masih ada jejak air. Mungkin embusannya kurang kencang.

Paling enak sih di peturasan mal dan gedung tinggi. Kacamata saya cuci dengan air keran wastafel lalu saya keringkan dengan alat yang ceruknya bisa dimasuki kedua tangan itu karena embusan angin dari dua sisi dindingnya kencang.

Akhirulkalam, posting ini menggantung, tidak tuntas, karena tak saya lengkapi dengan menanya optisien, bukan oftalmologis, di toko kacamata langganan dan pabrik lensa kacamata di Karawang?

Ini blog personal, gombal pula. Soal tulisan lengkap dengan menanya narasumber dan menggunakan rujukan ilmiah industrial — bukan cuma asal sebut media asing tanpa tautan — itu jatahnya penulis “konten kreatif” di media. Mereka pasti kreatif.

Wasalam.

Mencari pembersih lensa kacamata

Pembersih Kacamata

Buklet mungil penyerta kacamata

6 Comments

Zam Sabtu 23 Juli 2022 ~ 16.06 Reply

saya biasanya pake handuk lembap kalo cuma buram sedikit. untuk tisu kacamata, baru tahu jika harganya mahal di Indonesia, pake “merek ternama pula”.. nanti kalo pas ada kesempatan, saya bagikan tisu kacamata ke paman, deh. di sini murah, tidak sampai 1€ (sektiar 60 sen) utuk sekotak berisi sekitar 50 lembar. mereknya dari merek supermarket, tapi memang untuk kcamata (dan bisa juga untuk layar ponsel).

Pemilik Blog Sabtu 23 Juli 2022 ~ 17.24 Reply

Hidup Kawan Zam alias Mas Roni 🙏🌺👍💌

Junianto Sabtu 23 Juli 2022 ~ 15.19 Reply

Saya biasa membersihkan lensa kacamata progresif dengan mencelup kacamata ke ember penuh air, atau mengucurkan air keran, kemudian membersihkan lensanya pakai kaus.

Dahulu istri biasa pakai tisu basah Zeiss tapi sudah lama enggak pakai lagi. Saya enggak tahu sekarang dia bersihkan lensa progresifnya pakai apa, tapi pasti berbeda dari saya di atas itu tadi.😁

Pemilik Blog Sabtu 23 Juli 2022 ~ 15.40 Reply

Kata orang optik sih pakai air biasa dan lap lembut yang bersih pun cukup

snydez Sabtu 23 Juli 2022 ~ 15.17 Reply

idem
cuci kacamata pakai air keran :D, lap pakai lap lensa (yang didapat dari optik)
kalo lagi ga ada lap lensa, ya pakai baju kaos yang lagi dipake

Pemilik Blog Sabtu 23 Juli 2022 ~ 15.40 Reply

Aha!
🙏👍🌺

Tinggalkan Balasan