Untuk makanan di rak toko, seingat saya sering mengecek batas kedaluwarsa. Oh, tidak. Maaf. Saya kadang tidak mengecek di toko tapi di rumah.
Bagusnya di minimarket sekarang, sistem di kasir tak akan memproses transaksi kalau barang mendekati tanggal kedaluwarsa, padahal barang sudah konsumen taruh di meja bayar.
Kalau baterai? Saya antara ingat dan tidak bahwa baterai punya batas kedaluwarsa. Tapi karena bukan makanan maupun minuman, saya tak pernah peduli. Pada baterai kancing, batas kedaluwarsa juga saya abaikan. Apalagi bulan dan tahunnya dicetak pada kemasan sehingga gampang pudar.
Barusan saya memperhatikan stok baterai AAA di rumah saat memperbaiki bel alarm. Ternyata si sumber setrum belum kedaluwarsa.
Saya tak tahu kalau melewati batas waktu masih kuat berapa bulan lagi, baik dari sisi daya maupun ketahanan terhadap kebocoran.
7 Comments
sepertinya ini lebih ke “best before” ya? performanya paling baik sebelum lewat tanggal tersebut
Iya, memang ada “baik sebelum” dan batas kedaluwarsa. Tapi kode di baterai kancing adalah adalah ED, expired date
Yang biasa saya cek di rmh antara lain batas kadaluarsa obat, roti, Fanta kalengan dkk (untuk dijual di resto istri), mi instan (kadang2 krn jarang masak mi instan).
Batas kadaluarsa baterai belum pernah saya cek meski selalu ada stok enggak ketang sedikit untuk kalkulator/jam dinding/remote controller TV dan AC.
Untuk baterai kita abai karena gak dimakan sendiri maupun disuguhkan 🤣
Fanta orange ada?
Fanta merah, dong.
Fanta abrit hanya menarik saat resepsi pernikahan. Tapi antrenya bareng anak-anak 🙈
😂