Soal rasa, kenapa semut doyan racun tikus, saya tak dapat memastikan manis atau pahit karena tak mencicipi. Beberapa kali racun umpan tikus itu menyusut, bahkan tinggal serbuk. Saya pikir karena terkena hujan. Ternyata tikus merah yang bikin gatal panas itu memangsanya.
Bukan salah produsen racun sih. Mereka sudah mengatakan produknya hanya untuk tikus, tak diminati piaraan lain, bahkan dalam batas tertentu tak berbahaya.
Tapi ya namanya semut. Bangkai teman sendiri pun mereka santap. Nyamuk gemuk lamban kekenyangan darah lalu terlindas tangan orang adalah bahan pesta semut. Sebetulnya semut doyan apa saja tak harus bergula.
Soal umpan tikus habis ini saya sudah sering mengalami. Umpan di tabung jebakan pun selalu didahui semut, apalagi jika cepat menjadi bubuk atau jadi lembek melempem, misalnya biskuit. Kalau keju? รman-eman.
Racun untuk apapun adalah bagian dari perjalanan peradaban manusia untuk menyiasati kehidupan. Bahkan obat tertentu yang rutin kita minum berdasarkan resep dokter pun sebetulnya racun.
3 Comments
Sehari kemarin, beberapa penganan saya —pidihil ada yang tidak manis — dirubung semut pidihil terbungkus tak kresek dan saya taruh dalam ransel. Akhirnya semua saya buang.
Beberapa bulan lalu, penganan dalam tas kresek yang saya cantolkan di setang sepeda seorang kawan yang bertamu ke rumah juga dirubung semut. Pidihil waktu itu tas kresek sengaja saya cantolkan di setang agar tidak dirubung semut. ๐
Memang mengganggu, binatang kecil simbol gotong royong ini
itu dua contoh ekstrem.
yg sehari2, penganan di meja di rmh dirubung semut.