Para pemimpin khianat di LM Antam

Enam petinggi, termasuk 3 VP, memproduksi emas batangan sendiri selama 12 tahun.

▒ Lama baca < 1 menit

Skandal emas Logam Mulia PT Antam — Blogombal.com

Awam mengenal istilah kontradiktif yaitu asli tapi palsu. Tentu dalam hukum istilah ini tidak ada. Contoh paling mudah adalah KTP dan SIM. Kartunya diterbitkan oleh instansi yang berwenang, tetapi pemenuhan syarat dan prosedur perolehan kartu tak sesuai aturan maupun kenyataan.

Sudah 12 tahun sejumlah petinggi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) berlaku lancung, memproduksi emas batangan 1 kilogram aspal. Mereka melekatkan logo ”LM”, nomor seri, dan sertifikat yang mencantumkan label London Bullion Market Association secara ilegal.

Kegiatan mereka telah merusak pasar produk aslinya, sehingga merugikan PT Antam. Negara rugi Rp3,3 triliun. Sumber emas adalah setoran pengusaha mitra kongkalikong yang dilebur dan dimurnikan.

Saat ini keenam terdakwa sedang diadili di Pengadilan Tipikor Jakarta. Mereka adalah:

  • Vice President UBPP Logam Mulia PT Antam (2008-2011) Titik Kustiningsih
  • Vice President UBPP LM PT Antam (2011-2013) Herman
  • Senior Executive Vice President UBPP LM PT Antam (2013-2017) Dody Martimbang
  • General Manager UBPP LM PT Antam (2017-2019) Abdul Hadi Aviciena
  • GM UBPP LM PT Antam periode 2019-2021 M. Abi Anwar
  • GM UBPP LM PT Antam periode 2021-2022 Iwan Dahlan

Jika kelak terbukti, mereka adalah pengkhianat negeri, masyarakat, tempat kerjanya, dan keluarganya — kalau keluarganya menyadari, bukan bangga.

¬ Gambar emas: PT Antam Tbk

Tinggalkan Balasan