Alasan membeli kacang atom sukro serenteng

Beli kacang serenteng itu mahal tapi baik dari sisi kesehatan, asalkan bisa mengerem ngemilnya.

▒ Lama baca < 1 menit

Beli kacang atom sukro serenteng

Belakangan saya agak sering membeli kacang atom atau kacang sukro, kemasan 20 gram, serenteng, isi sepuluh, harganya Rp8.500 – Rp9.000. Lho bukannya boros?

Memang tidak ekonomis, tapi aman. Kalau saya beli kemasan besar, apalagi lebih dari sekantong, dengan maupun dituangkan ke stoples, tetap segera habis, bukan hanya oleh saya, apalagi sambil menonton layar TV, termasuk melihat YouTube.

Aman dari sisi apa? Mengurangi kacang tanah, yang mengandung purin, akan mencegah kenaikan asam urat yang kristalnya sampai ke persendian. Siapa yang kena? Kita bahas apa, bukan siapa.

Kata dokter, makan kacang tanah boleh, tapi ada batasnya.

Beli kacang atom sukro serenteng

4 Comments

Zam Kamis 17 Februari 2022 ~ 13.58 Reply

wah baru tau kacang tanah bisa memicu asam urat.. untungnya harga kacang tanah di sini cenderung lebih mahal dibanding kacang lainnya semacam almond, hazelnut, dsb.. 😆

oiya, orang sini bilang, kacang tanah goreng paling cocok untuk teman ngebir..

Pemilik Blog Kamis 17 Februari 2022 ~ 15.28 Reply

Betul, kacang paling sip buat ngebir.
Soal asam urat naik, lalu bocor, itu berhubungan dengan fungsi ginjal. Biasanya orang yang hipertensi berat dan lama akhirnya bermasalah dengan ginjal. Diabetes juga.

Makanya Dik Zam eh Nak Roni, mumpung masih muda jaga kesehatan 🙏

junianto Rabu 16 Februari 2022 ~ 18.38 Reply

Tumben tanpa disklaimer bukan konten berbayar/iklan?

Kacangnya saya juga suka tapi sdh lama nggak beli. Besok beli, ah!

Antyo® Rabu 16 Februari 2022 ~ 18.45 Reply

Oh iya ya. Lupa. Biarin ajalah, toh gak kerasa ada promo.

BTW di Jabodetabek orang nyebut kacang atom itu kacang sukro. Dua Kelinci juga pakai nama itu.

Tinggalkan Balasan