Apapun kemasannya, ayah tetap memotret

Ada Khong Guan versi bungkus plastik selain kaleng kotak maupun silinder. Gambarnya sama, ibu dan dua anak yang ikonis itu.

▒ Lama baca < 1 menit

Biskuit Khong Guan versi kantong bungkus dan kaleng

Siapa sih keluarga paling top di Indonesia? Keluarga itu lengkap, tak hanya suami dan istri tetapi juga anak-anaknya. Bapaknya boleh tenar, atau ibunya tersohor, tapi belum tentu khalayak ingat nama anak-anaknya. Tengok saja keluarga bekas presiden. Anda belum tentu hafal nama panggilan anak-anaknya.

Tapi di luar tokoh pemerintahan dan konglomerat, ada keluarga yang tenar yang tak jelas nama anggotanya. Orang hanya tahu mereka itu adalah Keluarga Khong Guan. Keluarga, yang menurut opini publik, tak lengkap karena tak ada ayah. Apakah sang ibu adalah orangtua tunggal?

Ada juga pendapat, si ayah tak tampak karena dialah yang memotret istri dan kedua anak. Mungkin keluarga itu tak punya tripod. Yang pasti awal 1970-an belum ada ponsel berkamera maupun tongsis.

7 Comments

Zam Kamis 17 Februari 2022 ~ 14.19 Reply

pertanyaannya, namanya berbau Cina, beredar di Indonesia, tapi keluarganya bule.. 😆

Pemilik Blog Kamis 17 Februari 2022 ~ 15.41 Reply

Bule itu jadi standar apalagi dulu. Simbol modernitas. 🤣

Pemilik Blog Selasa 15 Februari 2022 ~ 12.00 Reply

Maksud saya, keluarga di Bekasi, si Bapak kerja di Jakarta

junianto Selasa 15 Februari 2022 ~ 06.43 Reply

Halah, mentang2 Paman eh si ayah pinter motret!

Antyo® Selasa 15 Februari 2022 ~ 09.00 Reply

Ya udah pakai versi lain.
Yang motret itu tetangga, atau ibu mertua, atau ART, karena si bapak kerja di luar kota 😂

junianto Selasa 15 Februari 2022 ~ 09.21 Reply

Nah, gitu, dong, Pam.😬

Tinggalkan Balasan