Sudah lama saya memikirkan cantolan untuk selang tergulung, tapi yang selalu terbayangkan adalah pelat besi tebal, atau tulang beton yang harus dijepit klem di tembok, dengan ujung dipipihkan untuk lubang paku. Repot, harus ke bengkel las. Harga bahan plus ongkos kerja setidaknya Rp100.000. Padahal saya akan memasang di dua tempat.
Sakndilalah tempo hari saya melihat di lokapasar ada yang jual. Murah. Tapi ongkir dari Jogja ke Bekasi nggak sebanding harga barang kalau cuma beli satu.
Kebetulan kemarin Uwak datang, untuk menutup lubang tikus. Dia bilang, pakai besi siku rak saja untuk cantolan selang. Saya setuju, dengan permintaan ujung lempeng horizontal dibengkokkan ke atas menjadi leter U. Saya memesan yang agak panjang supaya ada bidang lebih lebar dapat menampung gulungan besar.
Harga sepasang siku rak di toko besi dekat rumah Rp20.000, artinya sebatang Rp10.000. Murah. Tapi sebelum selang dicanntolkan ada ruas yang harus dipotong karena bocor, bikin jember. Tikus juga menggigiti tolèr. Apa itu? Teman seangkatan gendul. Tikus juga pernah mengencingi selang di atas lantai semen.
4 Comments
Dasar saya memang ndembik bin embuh, baru tahu ada kata Jember yang bukan kota di Jatim tapi jember yg artinya kotor dan lembap, setelah baca konten Paman ini.
BTW cantolan selang bikinan sendiri yang pakai siku rak itu murah tapi skoy.
Setiap orang memiliki sisi ndembik dan skoy masing-masing 🙏😇
di sini ada model yang ada tuasnya untuk menggulung. cuma berapa harganya, sepertinya mahal.. 😆
Di Ace Hardware kayaknya ada. Saya gak ingat harganya karena gak berminat, cuma berharap dapat hadiah 🙈