Hasil uji emisi, bukan uji emosi

Polisi akan mendenda sumber polusi. Tapi aplikasi hasil uji emisi dari Pemprov DKI ngadat.

▒ Lama baca < 1 menit

Pengujian emisi di Fontana Indah Motor Gunung Sahari XI

Kata penguji emisi di bengkel tadi, mobil saya lulus. Syukurlah. Padahal nggak ikut bimbel. Juga nggak nyontek maupun pakai joki. Yang penting mulai 13 November nanti kalau ada cegatan, kami lolos karena lulus. Polisi tak akan mendenda sumber polusi Rp500.000. Eh, sebetulnya meski lulus tak berarti tanpa polusi sih.

Hasil uji emisi gas buang mobil di bengkel

Lha tapi selesai menguji, Mas Bengkel di Jakpus bilang, “Maaf Oom, aplikasi di Android dari kemaren error mulu. Nggak bisa baca barcode di kertas. Bukan salah di kita sih.”

Memang bukan bengkel mobil itu yang bikin aplikasi. Juga bukan pabrik kertas maupun pabrik printer dan tinta.

Hasil uji emisi gas buang mobil di bengkel

3 Comments

junianto Sabtu 6 November 2021 ~ 17.11 Reply

Ha mulane naik trail saja, nggak perlu uji emisi segala macem 😬

Pemilik Blog Sabtu 6 November 2021 ~ 18.27 Reply

Trail dibawa masuk Jakarta harus lolos uji emisi

Tinggalkan Balasan