Rambu swadaya ini bagus dari sisi desain dan bahasa. Sudah belasan tahun terpasang. Hati-hati banyak anak sedang bermain. Lebih panjang, tapi juga lebih jelas, daripada “hati-hati banyak anak” atau “beware of children”.
Anak sedang bermain bisa berlangsung kapan pun, pagi buta maupun tengah malam. Namun hanya orang rewel tanpa kearifan dalam berbahasa yang mempersoalkan suratan. Di Solingen, kota pisau dan gunting Jerman, saya pernah melihat rambu bergambar anak-anak bermain sepak bola.
Ada yang lebih utama dalam soal rambu: sudah jelas terbaca apakah masih ada pengendara yang mengabaikan rambu?
di dekat apartemen saya, ada satu ruas jalan yang diberi tanda yang paman maksud, anak kecil bermain bola. sepertinya ini rambu standar di Jerman. kalo keluar wilayah juga ditandai dengan rambu dicoret. pic.twitter.com/P4OGH2IUO5
— Muhammad Zamroni (@matriphe) March 28, 2020