↻ Lama baca < 1 menit ↬

Selalu ada rezeki dari barang bekas di proyek. Misalnya kelos kayu seberat empat ton untuk kabel. Setelah kabel 350 meter seberat satu ton terpakai, kayu kelos bisa dipereteli. Bilah-bilah papan tebal itu bisa jadi aneka barang, bukan kayu bakar karena rumah kecil akan direpoti asap, lagi pula lebih murah elpiji melon.

Bisnis ginian biasanya mainan orang lapangan. Saya tak tahu berapa nilai satu kelos bekas yang diameternya lebih dari dua meter itu. Orang yang mempereteli hanya tertawa ketika saya tanya.