Jangan Bawa Troli Sambil Menunggu Angkot

▒ Lama baca < 1 menit

dilarang membawa troli hingga ke pinggir jalan apalagi dibawa ke rumah

Masalahnya, setelah penumpang naik ke angkot, lalu siapa yang akan mengembalikan troli ke dalam toko? Jawaban mudah: petugas toko. Kalau di mal boleh bawa troli hingga parkiran, bukan? Malah kadang ada yang meninggalkan troli dalam posisi yang menganggu mobil lain untuk parkir. Eh, kalau bawa troli sampai ke jalan, lalu didorong sampai ke rumah bagaimana?

Masalah saya sore itu, dan sekian sore lainnya, adalah berbelanja tanpa rencana ke supermarket padahal saya jalan kaki dua kilometer dari rumah. Biasanya saya minta tolong satpamwan mencarikan ojek via ponsel dia, dan beberapa kali satpamwan yang sedang tak berdinas pun mengantarkan saya pulang bawa belanjaan.

Tinggalkan Balasan