↻ Lama baca < 1 menit ↬

UNTUK DITERUSKAN KE SUAMI…

iklan gila bmw bukopin

Nakal juga iklan Bank Bukopin ini. Visualnya, untuk ukuran sekarang, mungkin biasa saja. Toh yang namanya iklan promosi berhadiah itu sudah sering bergaya sinting. Mungkin mengimbangi kesintingan orang yang keranjingan hadiah. Tapi lihatlah pesannya: “Suami Anda gila BMW?”

Hmmm… wanita sebagai sasaran antara. Dulu waktu saya kecil pernah melihat iklan mobil di majalah wanita. Kalau tak salah iklan Mitsubishi Lancer Hatchback. Ada balon bicara yang mewakili si model, yang dicitrakan sebagai ibu muda, yang kira-kira begini bunyinya: “Suamiku sayang sama aku makanya aku dibeliin mobil ini…”

Usul untuk Pakde Totot, Pitra, Stevie Sulaiman, Genep Kendra, Glen Marsalim et.al: kalau menyusun buku tahunan berisi contoh iklan itu susah, bagaimana kalau disajikan di web khusus (kayak TVC Indonesia itu), tapi bisa diakses semua orang? Syukur kalau ada links untuk gambar beresolusi tinggi. Web macam ini bisa melengkapi yang ada di media cetak periklanan (Cakram, AdDiction, dll).

Itu lebih praktis, dan terdokumentasikan dengan baik. Kita punya sebuah kepingan potret periklanan Indonesia. Itu bagus untuk belajar. Bukan tidak mungkin ada iklan cetak terbaik versi pilihan pembaca di internet. Terus hasilnya dibukukan, harus berharga murah, karena banyak sponsor.

Ke mana itu karya-karya pemenang iklan cetak Pariwara dari tahun ke tahun, juga festival lain? :D Masa sih setiap orang harus bikin kliping majalah dan koran, atau motreti bilbor? :D

Ayo, ayo, ayo… Siapa mau memulai? Masa sih semuanya dipasrahkan ke personal blogs? :D

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *